Apa Itu Compound Finance dalam DeFi?
Beranda
Artikel
Apa Itu Compound Finance dalam DeFi?

Apa Itu Compound Finance dalam DeFi?

Tingkat Menengah
Diterbitkan Sep 7, 2020Diperbarui May 19, 2022
5m

TL;DR

Compound Finance adalah tempat di mana Anda dapat meminjamkan atau meminjam mata uang kripto. Yang Anda butuhkan hanyalah wallet Ethereum, sejumlah dana, dan kemudian Anda dapat meminjam atau menghasilkan bunga dengan segera.

Memasok aset ke dalam Compound cukup sederhana, juga dana Anda tidak pernah disimpan oleh pihak ketiga mana pun. Tertarik dengan cara kerja Compound? Silakan baca terus.


Konten


Pengantar

Meminjam dan meminjamkan di Keuangan Terdesentralisasi atau Decentralized Finance (DeFi) sekarang jauh lebih mudah. Compound Finance telah menjadi salah satu protokol terkemuka dalam meminjamkan dan meminjam kripto di dunia DeFi. Dalam beberapa hal, Compound bisa disamakan dengan rekening tabungan di mana Anda dapat menghasilkan bunga, namun, tanpa harus mempercayakan dana Anda kepada pihak ketiga. 
Pengalaman pengguna cukup lancar, dan protokolnya telah diuji di alam liar. Selain itu, banyak yield farmer menggunakan Compound untuk meminjam aset, dan kemudian memasok aset pinjaman tersebut ke protokol DeFi lainnya.

Bagaimana cara kerja Compound Finance? Mari kita cari tahu.


Apa Itu Compound Finance?

Compound Finance merupakan protokol lending DeFi. Dalam istilah yang lebih teknis, protokol pasar uang algoritmik. Anda bisa menganggapnya sebagai pasar terbuka untuk uang. Memungkinkan pengguna menyimpan mata uang kripto demi mendapatkan bunga, atau meminjam aset kripto. Compound menggunakan smart contract yang mengotomatiskan penyimpanan dan pengelolaan modal yang ditambahkan ke platform. 
Setiap pengguna bisa terhubung ke Compound untuk mendapatkan bunga menggunakan wallet Web 3.0, seperti Metamask. Inilah mengapa Compound merupakan protokol bersifat permissionless. Artinya, siapa pun yang memiliki wallet kripto dan koneksi Internet dapat mengaksesnya secara bebas.

Mengapa Compound bermanfaat? Nah, pemasok dan peminjam tidak perlu menegosiasikan persyaratan seperti yang biasa dilakukan dengan cara tradisional. Kedua belah pihak berinteraksi langsung dengan protokol yang menangani jaminan dan suku bunga. Tidak ada pihak lawan transaksi yang memegang dana, karena aset tersebut disimpan di dalam smart contract yang disebut pool likuiditas.

Tingkat bunga untuk memasok dan meminjam di Compound disesuaikan secara algoritmik. Ini berarti bahwa protokol Compound secara otomatis menyesuaikannya berdasarkan penawaran dan permintaan. Selain itu, pemilik token COMP juga berhak untuk melakukan penyesuaian tingkat bunga.


Bagaimana cara kerja Compound Finance?

Posisi (aset yang disediakan) di Compound dilacak dalam token yang disebut cToken, token asli Compound. cToken adalah token ERC-20 yang mewakili klaim atas bagian dari pool aset di Compound. 

Contohnya, jika Anda menyetorkan ETH ke Compound, maka akan dikonversi menjadi cETH. Jika Anda menyetor stablecoin DAI, juga akan dikonversi menjadi cDAI. Jika Anda menyetor berbagai jenis koin, semua akan mendapatkan bunga berdasarkan tingkat bunga masing-masing. Dengan kata lain, cDAI akan mendapatkan tingkat bunga cDAI, dan cETH akan mendapatkan tingkat bunga cETH.

cToken dapat ditebus dengan bagian dari pool yang diwakili, yang membuat aset yang dipasok tersedia di wallet yang dihubungkan. Ketika pasar uang menghasilkan bunga (pinjaman meningkat), cToken akan mendapatkan bunga dan menjadi semakin banyak, sehingga lebih mudah untuk dikonversi ke aset yang mendasarinya. Ini berarti dengan hanya menyimpan token ERC-20, Anda bisa mendapatkan bunga di Compound.

Prosesnya dimulai saat pengguna menghubungkan wallet Web 3.0, seperti Metamask. Kemudian memilih aset mana yang akan dibuka. Jika aset terbuka, pengguna dapat meminjam atau meminjamkannya.

Proses lending cukup mudah. Buka aset yang ingin Anda suplai likuiditasnya, dan tandatangani transaksi melalui wallet Anda untuk mulai memasok modal. Aset secara instan akan ditambahkan ke pool, dan mulai mendapatkan bunga secara real-time. Di sinilah saat aset dikonversi menjadi cToken. 

Proses meminjam sedikit lebih rumit. Pertama, para pengguna menyimpan dana (jaminan) untuk mengajukan pinjaman. Sebagai gantinya, mereka mendapatkan "Daya Pinjaman," yang dibutuhkan untuk meminjam di Compound. Setiap aset yang tersedia untuk dipasok akan menambah jumlah Daya Pinjaman yang berbeda-beda. Pengguna kemudian dapat meminjam sesuai dengan seberapa besar Daya Pinjaman yang mereka miliki. 

Mirip dengan banyak proyek DeFi lainnya, Compound bekerja dengan konsep jaminan berlebih atau overcollateralization. Artinya bahwa peminjam harus memasok nilai lebih dari yang mereka ingin pinjam untuk menghindari likuidasi.
Perlu dicatat bahwa setiap aset memiliki bunga tahunan atau Annual Percentage Rate (APR) yang unik atas pinjaman dan pasokan. Karena tingkat pinjaman dan pasokan disesuaikan berdasarkan penawaran dan permintaan, setiap aset juga akan memiliki tingkat bunga yang unik dalam meminjam dan meminjamkan. Seperti yang telah kita bahas sebelumnya, setiap aset akan mendapatkan suku bunga yang berbeda.


Aset apa saja yang didukung oleh Compound Finance?

Pada tanggal 01/09/2020, aset yang didukung untuk pinjaman dan pemberian pinjaman di Compound meliputi:

Token lainnya kemungkinan akan ditambahkan di masa depan.


Bagaimana tata kelola Compound?

Compound dimulai sebagai perusahaan yang didirikan oleh Robert Leshner dan didanai oleh pemodal ventura. Namun, tata kelola Compound Finance secara bertahap didesentralisasi berkat token COMP. Token memberikan hak kepada pemiliki token atas biaya dan tata kelola protokol. 

Dengan demikian, pemilik token dapat membuat perubahan pada protokol melalui proposal perbaikan dan voting on-chain. Setiap token mewakili satu suara, pemilik dapat memberikan suara pada proposal berdasarkan kepemilikan token masing-masing. Di masa depan, protokol mungkin akan diatur sepenuhnya oleh pemilik token COMP.

Dalam masalah apa biasanya voting dilakukan oleh para pemilik COMP?

  • Pasar cToken mana yang perlu di-list.
  • Tingkat bunga dan jaminan yang diperlukan untuk setiap aset.
  • Oracle blockchain apa yang digunakan.



Pro dan kontra Compound Finance

Mengapa harus Compound? Nah, mendapatkan bunga adalah use case yang sederhana, dan pengalaman pengguna Compound cukup ramah bagi pemula. Tetapi Compound juga bisa menjadi cara yang baik bagi pedagang yang lebih mahir untuk meningkatkan leverage suatu posisi. 

Sebagai contoh, katakanlah seorang pedagang membuka posisi long terhadap ETH, ia memasok ETH tersebut ke protokol Compound. Kemudian, meminjam USDT dengan jaminan ETH yang dipasok tersebut, selanjutnya ia membeli lebih banyak ETH dengan USDT yang dipinjam. Jika harga ETH naik dan keuntungan yang diperoleh lebih dari bunga yang dibayarkan untuk meminjam, ia mendapatkan laba.

Namun, ini juga akan meningkatkan risiko. Jika harga ETH turun, pedagang masih harus membayar kembali jumlah pinjaman dengan bunga, dan ETH yang dimasukkan sebagai jaminan mungkin sudah dilikuidasi.

Apa saja risiko lainnya? Compound memang telah diaudit oleh perusahaan seperti Trail of Bits dan OpenZeppelin. Meskipun perusahaan-perusaahan ini umumnya dianggap sebagai auditor terkemuka, bug dan kerentanan masih bisa membawa masalah yang tidak terduga, dan ini merupakan masalah yang tidak bisa dielakkan di semua jenis perangkat lunak.

Anda harus mempertimbangkan dengan cermat semua risiko sebelum mengirim dana ke smart contract. Apa pun jenis produk keuangannya, sebaiknya tidak mempertaruhkan dana di luar kemampuan Anda.


Konklusi

Compound adalah salah satu solusi pinjam meminjam paling populer di dunia DeFi. Sama seperti banyak produk lainnya mengintegrasikan smart contract ke dalam aplikasi. Compound merupakan bagian integral dari ekosistem DeFi sendiri. 

Jika tata kelola sepenuhnya terdesentralisasi, Compound dapat memperkuat posisiya di dunia DeFi sebagai salah satu protokol pasar uang inti.

Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut mengenai Compound Finance dan DeFi? Lihat platform tanya jawab kami, Ask Academy, tempat di mana komunitas akan menjawab pertanyaan-pertanyaan Anda.