Apa Itu Bio Protocol (BIO)?
Beranda
Artikel
Apa Itu Bio Protocol (BIO)?

Apa Itu Bio Protocol (BIO)?

Tingkat Menengah
Diperbarui Dec 24, 2024
5m

Penafian: Artikel ini hanya dimaksudkan untuk tujuan edukasional. Informasi yang diberikan melalui Binance bukan merupakan nasihat atau saran investasi atau berdagang. Binance tidak bertanggung jawab terhadap setiap keputusan investasi Anda. Silakan cari nasihat profesional sebelum menanggung risiko keuangan.

Poin Utama

  • BIO adalah protokol kurasi dan likuiditas yang didedikasikan untuk memajukan Ilmu Pengetahuan Terdesentralisasi (DeSci). 

  • Misinya adalah mempercepat bioteknologi dengan memberikan kemampuan kepada pasien, ilmuwan, dan profesional biotek untuk secara kolektif mendanai, mengembangkan, dan memiliki proyek dan kekayaan intelektual (IP) biotek yang ditokenisasi.

  • Token BIO berfungsi sebagai alat utilitas dan tata kelola yang memungkinkan pemiliknya untuk mendukung DAO, melakukan voting terhadap keputusan penting, dan mendanai pertumbuhan jaringan. Pemiliknya juga bisa mendapatkan akses ke reward, pendanaan awal, dan produk baru.

Apa Itu BIO?

BIO adalah protokol kurasi dan likuiditas yang didedikasikan untuk memajukan Ilmu Pengetahuan Terdesentralisasi (DeSci). Misinya adalah mempercepat bioteknologi dengan memberdayakan pasien, ilmuwan, dan profesional biotek di seluruh dunia dengan kemampuan untuk secara kolektif mendanai, mengembangkan, dan memiliki proyek dan kekayaan intelektual (IP) biotek yang ditokensiasi.

Tim BIO mencakup para profesional yang membantu menciptakan Molecule dan VitaDAO. Molecule adalah platform tokenisasi untuk proyek biomedis, sedangkan VitaDAO adalah komunitas terdesentralisasi yang berfokus pada ilmu pengetahuan umur panjang.

Apa Masalah yang Ingin Diselesaikan oleh BIO?

Penelitian bioteknologi tradisional sering menghadapi tantangan seperti biaya tinggi, proses pendanaan yang lambat, dan akses terbatas ke kekayaan intelektual bagi pemain kecil. Pendekatan BIO adalah menghilangkan hambatan ini menggunakan blockchain. 

Bioconomy

Visi mereka, yang dijuluki "Bioconomy", adalah tentang menciptakan ekosistem berbasis komunitas yang memungkinkan pengembangan inovasi tanpa terhambat oleh sistem yang sudah usang.

Dengan mendesentralisasikan cara proyek biotek didanai dan dikembangkan, BIO ingin mempermudah ide-ide baru mendapatkan daya tarik. Daripada mengandalkan beberapa pemain besar, BIO memberdayakan jaringan orang di seluruh dunia untuk mengumpulkan sumber daya, melakukan voting pada proyek yang menjanjikan, dan berbagi kepemilikan atas terobosan yang dihasilkan.

BIO Protocol

Pada intinya, proyek BIO berjalan pada BIO Protocol, yaitu kerangka kerja yang menjabarkan struktur untuk pengembangan biotek terdesentralisasi. Beberapa komponen utamanya meliputi:

  • BioDAO: Organisasi terdesentralisasi yang berfokus pada area biotek tertentu. Anggaplah BioDAO sebagai komunitas khusus yang mengerjakan proyek seperti pengeditan gen, penelitian kanker, atau pengembangan vaksin. Anggota BioDAO mengumpulkan sumber daya mereka, mengambil keputusan kolektif, dan berbagi hasilnya.

  • Kurasi: Dengan begitu banyak proyek yang tersedia, memutuskan proyek yang akan diprioritaskan mungkin sulit. Di situlah mekanisme kurasi BIO berperan. Anggota masyarakat memilih untuk menentukan proyek yang paling berpotensi demi memastikan sumber daya digunakan dengan bijak.

  • Bio/Acc Rewards: Agar komunitas tetap aktif dan terlibat, BIO menawarkan hadiah melalui program Bio/Acc Rewards. Anda dapat memperoleh token berdasarkan kontribusi Anda, baik itu menyumbangkan keahlian, pendanaan, maupun ide.

  • Token IP: Salah satu fitur yang menonjol dari BIO adalah tokenisasi kekayaan intelektual. Alih-alih terobosan biotek dikunci di brankas perusahaan, IP diubah menjadi token digital. Token ini memungkinkan kepemilikan fraksional yang berarti lebih banyak orang dapat berinvestasi dan mendapat manfaat dari kemajuan ilmiah.

Ekosistem dan Tata Kelola

Dengan menyatukan para pemangku kepentingan dari seluruh spektrum biotek (peneliti, investor, dan pasien), BIO menciptakan ruang yang memungkinkan semua orang memiliki suara. Tata kelola bersifat terdesentralisasi dan pemilik token memiliki suara terkait arah proyek. Model ini memastikan transparansi dan menjaga pengambilan keputusan tetap selaras dengan kepentingan komunitas.

Token BIO

Intinya, token BIO berfungsi sebagai utilitas dan alat tata kelola di dalam ekosistem BIO. Misalnya, pemilik BIO dapat menunjukkan dukungan untuk bioDAO tertentu, melakukan voting terhadap keputusan tentang cara token BIO baru dibuat atau didistribusikan, serta membantu mendanai program untuk mengembangkan dan meningkatkan jaringan. 

Pemilik BIO juga dapat memperoleh akses ke hak tata kelola, putaran pendanaan awal, reward finansial atas kontribusi data kesehatan dan partisipasi uji klinis, serta produk baru yang didanai oleh bioDAO.

Launchpad BIO

Launchpad BIO adalah platform yang dirancang untuk memfasilitasi inisiasi dan pendanaan proyek biotek baru. Platform ini menyediakan alat dan sumber daya bagi tim proyek untuk meluncurkan inisiatif mereka dalam ekosistem BIO, sehingga menghubungkan mereka dengan komunitas pendukung dan kolaborator potensial.

Inkubator BioDAO

Untuk mendukung pengembangan BioDAO baru, BIO menawarkan program inkubator yang memberikan panduan, sumber daya, dan kerangka kerja terstruktur untuk organisasi terdesentralisasi yang sedang berkembang. Tujuannya adalah mendorong inovasi dan memastikan keberhasilan peluncuran dan pertumbuhan BioDAO di dalam ekosistem BIO.

Penutup

Proyek BIO menawarkan pendekatan yang lebih terbuka dan kolaboratif untuk penelitian biotek. Daripada terkunci dalam struktur tradisional yang hanya memungkinkan beberapa pemain utama untuk memiliki kontrol, BIO menyediakan cara bagi beragam komunitas untuk bersatu dan mendorong progres.

Dengan tokenisasi kekayaan intelektual dan penggunaan tata kelola terdesentralisasi, BIO membuka peluang untuk inovasi yang mungkin terlewatkan. Bagi peneliti, ini merupakan kesempatan untuk mengakses pendanaan dengan lebih cepat dan adil. Bagi pasien dan advokat, ini adalah cara untuk secara langsung mendukung terobosan yang penting bagi mereka.

Bacaan Lebih Lanjut

Penafian: Konten ini disajikan kepada Anda dengan dasar “sebagaimana adanya” untuk informasi umum dan tujuan pendidikan saja tanpa pernyataan atau jaminan dalam bentuk apa pun. Konten ini tidak boleh dianggap sebagai nasihat keuangan, hukum, atau profesional lainnya ataupun dimaksudkan untuk menyarankan pembelian produk atau jasa tertentu. Anda sebaiknya mencari nasihat dari penasihat profesional yang sesuai. Jika artikel merupakan kontribusi dari kontributor pihak ketiga, harap diperhatikan bahwa pandangan yang dinyatakan berasal dari kontributor pihak ketiga dan tidak mencerminkan pandangan Binance Academy. Silakan baca penafian lengkap kami di sini untuk detail lebih lanjut. Harga aset digital dapat menjadi volatil. Nilai investasi Anda mungkin turun atau naik. Anda mungkin tidak mendapatkan kembali jumlah yang sudah diinvestasikan. Anda bertanggung jawab sepenuhnya terhadap keputusan investasi Anda. Binance Academy tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian yang mungkin Anda alami. Materi ini tidak boleh dianggap sebagai nasihat keuangan, hukum, atau profesional lainnya. Untuk informasi selengkapnya, baca Ketentuan Penggunaan dan Peringatan Risiko kami.