Apa Itu Hooked Protocol (HOOK)?
Beranda
Artikel
Apa Itu Hooked Protocol (HOOK)?

Apa Itu Hooked Protocol (HOOK)?

Tingkat Menengah
Diterbitkan Jan 17, 2023Diperbarui Feb 22, 2024
3m


Ringkasan

Hooked Protocol adalah platform pembelajaran sosial gamifikasi Web3 yang memberikan produk Learn & Earn yang disesuaikan. Hooked Protocol ini awalnya dirancang untuk membentuk komunitas yang berkembang pesat. Kemudian, platform ini berevolusi untuk membangun infrastruktur orientasi dan aplikasi terdesentralisasi (DApp) untuk membantu lebih banyak bisnis memasuki Web3. Akhirnya, terbentuklah sebuah ekosistem ekonomi berbasis komunitas.

Pendahuluan

Web3 adalah teknologi Internet generasi berikutnya. Meskipun istilah ini relatif baru, banyak proyek dalam bidang blockchain telah berupaya mewujudkan Web3 karena melihat manfaatnya yang mencakup pengembalian kendali kepada pengguna. Namun, perjalanan menuju adopsi massal Web3 masih panjang. 

Hooked Protocol ingin mengatasi tiga tantangan signifikan yang dihadapi dalam adopsi Web3: kurangnya motivasi pengguna, hambatan masuk yang tinggi, dan edukasi Web3 yang tidak memadai.

Hooked menggunakan pendekatan edukasional untuk mengatasi ketiga masalah tersebut dan mendorong lebih banyak pengguna untuk memulai perjalanan Web3 mereka. Melalui pengalaman belajar dengan gamifikasi dan model pemberian insentif, protokol ini berharap dapat membantu mewujudkan adopsi massal Web3.

Selain itu, Hooked sedang membangun serangkai produk yang berpusat pada pengguna dengan insentif token untuk orientasi pengguna baru. 

Bagaimana Cara Kerjanya?

Terdapat tiga elemen dalam pendekatan edukasional Hooked Protocol: produk berorientasi edukasi yang inovatif, mekanisme referral media sosial, dan solusi orientasi untuk bisnis.

Metodologi edukasi inovatif

Sebagai Portal Video Meme 30 detik untuk Pembelajaran Web3, Hooked Academy memberikan skema yang intuitif untuk edukasi pengguna Web3. Hooked akan terus menghadirkan lebih banyak inisiatif edukasional untuk mendorong adopsi pengguna massal.

Referral media sosial

Disebut sebagai ‘ekspansi grafik sosial’ oleh Hooked Protocol, tim ini menggunakan referral media sosial untuk mengembangkan komunitasnya. Pengguna dapat menetapkan dan memonetisasi grafik sosial Web3 baru dengan membagikan undangan.

Solusi orientasi untuk bisnis

Dengan infrastrukturnya yang terintegrasi, Hooked berencana memberikan solusi orientasi Web3 yang mulus untuk bisnis. Berfungsi sebagai rangkaian aplikasi untuk menyelesaikan masalah, integrasi ini mencakup proses one-login dengan infrastruktur DID Hooked, solusi dompet bawaan, grafik sosial, dan mesin pertumbuhan pengguna.

Apa Pencapaian Hooked Protocol Sejauh Ini?

DApp pertama Hooked Protocol, yaitu Wild Cash, yang diluncurkan pada akhir tahun 2022 merupakan salah satu DApp terbesar pada blockchain ini hingga sekarang. Dengan lebih dari tiga juta pengguna aktif bulanan, aplikasi ini menjadi gateway ke sumber daya Web3 dalam pasar berkembang. 

Wild Cash dirancang untuk mendorong orientasi pengguna melalui pengalaman dengan gamifikasi, seperti:

  • Quiz to Earn

  • Proof of Work and Time (PoWT) Mining Game

  • Referral media sosial

  • Staking dan swap melalui Hooked Wallet

Dengan berpartisipasi dalam aktivitas tersebut, pengguna dapat terlibat dalam mekanisme Web3 yang familier dan belajar lebih banyak sambil mendapatkan reward dalam bentuk kripto.

Apa Itu Hooked Token (HOOK)?

Terdapat dua token yang digunakan oleh Hooked Protocol: Hooked Gold Token (HGT) sebagai token utilitas dan HOOK sebagai token tata kelola. HOOK digunakan untuk tujuan berikut:

  • Keputusan voting untuk ekosistem Hooked

  • Mengakses hak istimewa acara komunitas

  • Mengakses pencetakan NFT eksklusif

  • Reward untuk staking

  • Mata uang untuk pembelian dalam aplikasi tertentu

Di masa depan, HOOK juga akan digunakan sebagai token gas untuk semua aktivitas ekonomi di dalam Hooked Application Rollup Infrastructure. Selain itu, semua DApp dalam ekosistem yang dibangun pada platform Hooked juga akan menggunakan token gas untuk transaksi on-chain.

Cara Membeli Hook di Binance

Token tata kelola Hooked Protocol, yaitu HOOK, tersedia untuk dibeli dan diperdagangkan di Binance Launchpad. Daftar dan dapatkan HOOK Anda menggunakan tautan langsung ini.

Apa Langkah Berikutnya untuk Hooked Protocol?

Hooked Protocol memiliki rencana untuk memperluas pasar, komunitas, dan ekosistemnya. Melalui pengayaan konten dan platform serta inovasi socialFi, tim Hooked berharap dapat mendiversifikasi dan meningkatkan pengalaman belajar dengan gamifikasi bagi pengguna di seluruh dunia. Hal ini termasuk model SocialFi dari Hooked yang memungkinkan para anggota komunitas memanfaatkan koneksi sosial mereka dengan lebih baik dan berkontribusi terhadap pertumbuhan ekosistem.

Hooked juga sedang membangun ekosistem mandiri berbasis flywheel melalui kemitraan ekonomi bilateral. Semua aplikasi yang ditawarkan oleh Hooked Protocol akan menghasilkan lebih banyak lalu lintas dan mengembangkan komunitasnya.

Penutup

Model Learn to Earn telah meraih popularitas sebagai cara untuk memajukan literasi dan adopsi kripto. Meskipun tidak unik, pendekatan Hooked Protocol terhadap adopsi Web3 berpotensi untuk berkembang besar mengingat minat yang makin tinggi dalam Internet generasi berikutnya ini.