Cara Menjadi Seniman NFT: Memulai di Marketplace NFT Binance
Beranda
Artikel
Cara Menjadi Seniman NFT: Memulai di Marketplace NFT Binance

Cara Menjadi Seniman NFT: Memulai di Marketplace NFT Binance

Pemula
Diterbitkan Sep 9, 2022Diperbarui Dec 23, 2022
6m

Ringkasan

Non-fungible token (NFT) dapat digunakan untuk merepresentasikan hampir segala sesuatu secara digital, termasuk video, tiket acara, dan real estat virtual. Namun, kegunaan NFT yang paling populer mungkin adalah sebagai seni digital. Kebanyakan marketplace memungkinkan para seniman digital untuk menjual karya mereka. Dengan terbukanya akses, lebih banyak orang berminat berkecimpung di dunia NFT. Berikut beberapa tips mengenai cara mendigitalkan dan memonetisasi karya seni Anda untuk menjadi seniman NFT di platform seperti Marketplace NFT Binance.

Pendahuluan

NFT adalah kelas aset digital unik yang dapat merepresentasikan barang digital atau dunia nyata. Setiap NFT memiliki ID token unik yang membuatnya mudah dibedakan. Berbeda dengan Bitcoin dan aset fungible lainnya, NFT bersifat non-fungible. Artinya, NFT tidak dapat saling dipertukarkan.

Dengan fitur NFT yang unik ini, para seniman dapat diuntungkan saat membuat dan menjual karyanya dalam bentuk NFT. Selain mampu menunjukkan bukti kepemilikan dan keaslian dengan mudah, NFT memungkinkan para seniman untuk mendapatkan royalti dengan lebih mudah tanpa memerlukan agensi atau manajer.

Apa itu seni NFT?

Singkatnya, seni NFT adalah karya seni yang dibuat sebagai token digital dalam sebuah jaringan blockchain. Token ini disebut non-fungible token atau NFT. NFT biasanya dibuat menggunakan smart contract yang mengikuti standar tertentu. Salah satu standar yang paling populer adalah ERC-721 dari Ethereum yang mengharuskan semua token memiliki ID token unik untuk menjamin sifat non-fungible.

Akibat sifat non-fungible ini, NFT dapat mewakili kepemilikan dan menghasilkan nilai finansial di balik karya seni digital. Di dunia di mana berbagai skandal seni palsu telah menarik perhatian global, seni NFT dapat membantu memberdayakan para seniman yang khawatir dengan pemalsuan seni. Melalui teknologi blockchain, para seniman dapat membuktikan bahwa mereka adalah kreator karya seni asli dengan mudah.

Di antara berbagai jenis NFT dalam pasar kripto saat ini, seni NFT mungkin adalah jenis yang paling umum. Anda mungkin pernah mendengar seniman NFT ternama, Beeple, yang mengejutkan banyak orang dengan penjualan seni NFT-nya seharga $69 juta. Grimes, seorang seniman multitalenta, tercatat menjual seni digital senilai $6 juta sebagai NFT. Ya, karya seni NFT dapat dijual seharga jutaan dolar dalam lelang seni NFT yang menyerupai bentuk tradisional.

Mengapa orang memilih menjadi seniman NFT?

Karena seni NFT bersifat digital, pameran tidak lagi terbatas pada ruang fisik seperti museum dan galeri seni, sehingga para seniman dapat memamerkan kreasinya di mana pun di seluruh dunia. Hal ini memungkinkan karya seniman untuk melampaui batasan geografis dan mendapatkan pengakuan dunia.

Selain beralih ke format seni baru yang modern, alasan kuat lainnya untuk membuat seni lewat NFT adalah Anda dapat memverifikasi keaslian dengan mudah. Dengan ID unik setiap karya seni NFT dan sifat tidak dapat diubah dari blockchain, kepemilikan dan keaslian setiap karya seni NFT dapat dipertahankan.

Para seniman NFT juga akan merasa senang karena seni mereka dapat dipamerkan dan dijual tanpa harus melalui pihak ketiga, sehingga mereka dapat menghindari biaya perantara yang sering kali menggerus penghasilan mereka.

Beberapa platform seperti Marketplace NFT Binance memungkinkan para seniman untuk menghasilkan pendapatan pasif melalui biaya royalti. Artinya, para kreator NFT bisa mendapatkan persentase dari setiap penjualan NFT, meskipun penjualan tersebut terjadi di antara pengguna di pasar sekunder.

Terakhir, keunggulan seni NFT adalah siapa pun dapat membuat dan menjual karya seninya. Berbeda dengan galeri seni tradisional, kebanyakan marketplace NFT bersifat inklusif. Lingkungan ini memberikan kesempatan bagi seniman pemula untuk berkarya secara mandiri dan mencari nafkah dari passion mereka.

Kelemahan menjadi seniman NFT

Meskipun popularitasnya meningkat, NFT masih belum dianggap sebagai bentuk seni mainstream. Karena masih berada dalam tahap awal, para seniman NFT yang mapan mungkin tidak dapat menemukan pembeli secepat di galeri seni tradisional. 

Selain itu, karena siapa pun dapat menjadi kreator NFT, marketplace mungkin dibanjiri oleh terlalu banyak karya dibandingkan dengan galeri seni eksklusif dengan seni pilihan. Anda mungkin harus membangun basis penggemar dan menghadirkan nilai di balik karya seni Anda untuk meningkatkan peluang keberhasilan menjadi seniman NFT. Baca blog kami tentang Cara Menjadi Kreator di Dunia Web3 untuk tips selengkapnya tentang memasarkan kreasi NFT Anda.

Cara menjadi seniman NFT

Memulai seni NFT bukanlah hal yang sulit:

Langkah 1: Mulai buat karya seni. Anda bisa mendapatkan inspirasi dari koleksi seni NFT lain.

Langkah 2: Buka platform seperti Marketplace NFT Binance, lalu unggah seni digital Anda ke blockchain.

Langkah 3: Anda sudah siap menjual seni NFT Anda.

Mencetak dan menjual seni NFT di Marketplace NFT Binance

Pengguna yang terverifikasi dapat membuat NFT atau koleksi NFT di Marketplace Binance melalui proses yang disebut minting (pencetakan). Perlu diketahui bahwa Anda memerlukan setidaknya dua pengikut di profil pengguna Binance NFT Anda sebelum dapat mencetak. 

Langkah 1: Masuk ke akun Anda di Marketplace NFT Binance, lalu klik [Buat].

Langkah 2: Masukkan detail koleksi baru Anda. Detail ini mencakup nama koleksi, deskripsi singkat, logo dan gambar spanduk, serta simbol. Anda juga dapat memilih untuk mengikat dompet ke karya seni Anda untuk membuktikan kepemilikan di marketplace NFT.

Langkah 3: Baca dan setujui Aturan Pencetakan NFT Binance dan Ketentuan Layanan, lalu klik [Buat].

Untuk informasi selengkapnya, silakan baca Kebijakan Penundaan Penyelesaian Penjualan NFT Binance untuk Koleksi NFT Standar.

Langkah 4: Anda akan menerima pemberitahuan email setelah koleksi sudah siap.

Langkah 5: Untuk melihat koleksi seni NFT Anda, buka [Pusat Pengguna] - [Dibuat]. Di sana, Anda juga dapat mengedit sejumlah detail dari koleksi Anda.

Untuk panduan lebih lengkap atau tutorial video, kunjungi FAQ Cara Membuat NFT di Marketplace NFT Binance.

Penutup

Jika Anda ingin memonetisasi seni Anda, cobalah mengonversi karya Anda menjadi NFT. Selain mudah dilakukan di Marketplace NFT Binance, Anda juga berpeluang masuk ke industri seni NFT meskipun belum menjadi seniman mapan.

Peringatan Risiko: Harga aset digital terpengaruh oleh risiko pasar yang tinggi dan volatilitas harga. Nilai investasi Anda bisa turun atau naik. Anda mungkin tidak mendapatkan kembali jumlah yang sudah diinvestasikan. Anda bertanggung jawab penuh atas keputusan investasi Anda dan Binance tidak bertanggung jawab atas kerugian yang mungkin Anda alami. Kinerja di masa lalu bukanlah penentu kinerja di masa depan. Anda sebaiknya hanya berinvestasi dalam produk yang dikuasai dengan risiko yang dipahami. Anda harus mempertimbangkan pengalaman investasi, situasi keuangan, tujuan investasi, dan toleransi risiko dengan cermat, serta berkonsultasi dengan penasihat keuangan independen sebelum melakukan investasi apa pun. Materi ini tidak boleh dianggap sebagai nasihat keuangan. Untuk informasi selengkapnya, baca Ketentuan Penggunaan dan Peringatan Risiko kami.